Senin, 04 Maret 2013

laporan magang

seperti yang sudah saya post beberapa watu lalu, kalau magang saya di PT Pertamina Geothermal Energy Area Kamojang..
cuma mau berbagi aja laporan magang saya, semoga membantu..

judul laporan magang:
"Gambaran Sarana Proteksi Kebakaran Aktif di PT Pertamina Geothermal Energy Area Kamojang Tahun 2012"

Jenis Penelitian:
Kualitatif Deskriptif

Abstrak:
Kebakaran merupakan hal yang sangat tidak diinginkan oleh semua orang, karena setiap kebakaran dapat menimbulkan banyak kerugian mulai dari fisik, material, bahkan sampai dapat menyebabkan kematian. Berbagai upaya pencegahan terhadap kebakaran ditempat kerja sangatlah penting untuk dilakukan. Salah satu upaya pencegahan terhadap terjadinya kebakaran yaitu dengan penyediaan sarana proteksi kebakaran aktif.

Semua industri memiliki risiko kebakaran, termasuk PT Pertamina Geothermal Energy Area Kamojang merupakan salah satu perusahaan Pertamina yang mengolah panas bumi menjadi energi listrik. Oleh karena itu mahasiswa tertarik untuk mengambil tema gambaran sarana proteksi kebakaran aktif di PT Pertamina Geothermal Energy Area Kamojang tahun 2012.

Dari hasil kegiatan magang ini didapatkan seluruh sprinkler, alarm kebakaran detektor kebakaran dan tempat penyimpanan air yang telah terpasang sudah sesuai dengan standar yang ada. Namun APAR 27,3% APAR tdak terdapat tanda pemasangan dan APAR denagn media CO2 tidak ditimbang saat pemantauan. 100% nozzle hidran belum terpasang pada selang. Dan lantai pompa pemadam tidak dibuat landai serta tidak adanya pengering lantai.

Masukan untuk perusahaan yaitu dipasangnya tanda pemasangan APAR pada 27,3% APAR yang tidak ada tanda pemasangannya, APAR yang baru digunakan dengan segera diganti dengan APAR yang dapat digunakan, APAR dengan jenis CO2 dilakukan penimbangan saat pemantauan APAR, dipasangnya pipa pemancar (nozzle) pada selang kebakaran, lantai pada pompa pemadam dibuat landai dan disediakannya pengering lantai.


yang mau download klik >> disini << aja ya :)

Tidak ada komentar: